
Bola.net - - Mantan penyerang Inter Milan, Diego Milito yakin bahwa masa depan Mauro Icardi sangat cerah baik itu bersama Inter maupun timnas Argentina. Milito menilai bahwa Icardi punya segala syarat untuk meraih sukses.
Icardi baru saja menjadi inspirasi penting bagi Inter di lanjutan Serie A. Bomber kelahiran Rosario, Argentina, mencetak hattrick dan membawa Inter menang dengan skor 3-2 atas AC Milan akhir pekan lalu.
Milito pun berharap agar Icardi bisa mencatat makin banyak kisah masih dalam sejarah Inter di masa depan.
"Saya harap Icardi menulis halamannya di sejarah Inter dan mungkin juga untuk Argentina. Dia punya segalanya untuk meraih sukses. Tapi, ia harus pandai untuk bisa mewujudkan ambisinya," ucap Milito.
Diego Milito
Milito menilai bahwa Icardi adalah tipe penyerang klasik. Pemain berusia 24 tahun adalah sosok yang sangat berbahaya di dalam kotak penalti. Icardi punya insting gol yang sangat baik dan itu sudah terbukti dalam beberapa musim terakhir.
"Icardi punya kecerdasan yang tinggi saat menentukan kemana ia harus menendang. Dia melihat permainan lebih dulu, dia punya naluri gol yang fantastis," sambung Milito.
Musim 2017/18 ini, Icardi sudah mencetak sembilan gol dari delapan pertandingan. Pada musim 2016/17 lalu, ia mencetak 24 gol dalam satu musim. Nah, dua musim sebelumnya, ia mencetak masing masing-masing 16 dan 22 gol di Serie A.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 16 Oktober 2017 23:03
-
Liga Italia 16 Oktober 2017 20:53
-
Liga Italia 16 Oktober 2017 20:14
Meski Tengah Seret Gol, Higuain Diyakini Bisa Cetak 30 Gol Musim Ini
-
Liga Italia 16 Oktober 2017 19:42
-
Liga Italia 16 Oktober 2017 19:07
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 10:15
-
Voli 20 Maret 2025 10:09
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 09:54
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 09:46
-
Liga Inggris 20 Maret 2025 09:45
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 09:45
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...