Milan Yakin Suso Siap Lawan Juventus

Milan Yakin Suso Siap Lawan Juventus
Suso (c) AFP

Bola.net - - AC Milan sangat berharap bisa tampil dengan kekuatan penuh saat berjumpa dengan . Termasuk dengan menampilkan salah satu pemain andalannya, , yang saat ini masih mengalami cedera.

Milan akan berjumpa Juventus pada giornata 28 Serie A pada Sabtu (11/3) mendatang. Bagi Milan, laga yang akan digelar di Stadion San Siro ini begitu penting karena sangat menentukan langkah mereka yang ingin menembus posisi di zona Eropa.

Suso mengalami cedera saat Milan berlaga melawan Chievo pada akhir pekan lalu. Pemain berusia 23 tahun ini mendapatkan masalah cedera dan harus digantikan oleh Lucas Ocampos pada menit ke-35. Kondisinya pun diragukan untuk melawan Juventus.

Namun, dikutip dari Corriere dello Sport, Milan akan berupaya keras untuk mempercepat proses recovery cedera Suso. Tim medis yang berada di Milanelo juga begitu percaya diri bisa menyembuhkan sang winger sebelum laga melawan Juve.

Milan pantas berusaha keras untuk bisa memastikan Suso dalam kondisi prima. Pasalnya, eks pemain Liverpool punya peran yang sangat vital pada taktik racikan pelatih Vincenzo Montella. Terbukti dari 27 laga sudah ia mainkan.

Suso musim ini juga sudah memberikan kontribusi bagi Milan dengan catatan enam gol di Serie A.

Pada saat Milan mengalahkan Juve pada ajang Supercoppa Italia pada akhir tahun 2016 yang lalu, Soso punya peran penting dengan memberikan assist bagi gol Giacomo Bonaventura. Susuo juga kerap mencetak gol pada laga besar seperti saat berjumpa dengan Inter Milan dan Napoli.