Milan Umumkan Skuat Pramusim ke Amerika Serikat

Milan Umumkan Skuat Pramusim ke Amerika Serikat
Filippo Inzaghi. (c) ACM
Bola.net - AC Milan akan membawa 31 pemain dalam tur pramusim ke Amerika Serikat. Skuat asuhan Filippo Inzaghi kali ini diisi oleh sejumlah nama-nama baru.

Rekrutan baru yang datang pada musim panas ini seperti Michael Agazzi, Michelangelo Albertazzi, Alex, Adil Rami dan Jeremy Menez ikut dibawa. Namun Robinho tidak ikut karena masih melanjutkan proses negosiasi untuk kemungkinan hengkang ke Orlando City.

Rossoneri akan mengikuti turnamen Guinness International Champions Cup melawan Olympiakos, Manchester City dan Liverpool. Kegiatan tur pramusim mereka akan ditutup dengan pertandingan melawan klub Meksiko Chivas.

Berikut ini skuat lengkap Milan untuk tur pramusim di Amerika Serikat seperti dilansir Football Italia.

Abbiati, Agazzi, Gabriel; Abate, Albertazzi, Alex, Bonera, Constant, De Sciglio, Mexes, Rami, Simic, Zaccardo, Zapata; Benedicic, Cristante, Essien, Mastalli, Modic, Muntari, Pinato, Poli, Saponara; Balotelli, Di Molfetta, El Shaarawy, Honda, Mastour, Menez, Niang, Pazzini.[initial]

 (foti/ada)