
Bola.net - Raksasa Serie A AC Milan dikabarkan telah menempatkan Franck Kessie ke dalam daftar jual pada bursa transfer musim panas ini.
Kessie tampil apik di Italia bersama dengan Atalanta. Oleh karena itulah Milan kemudian tertarik untuk menciduknya ke San Siro pada tahun 2017.
Kessie pun menjadi salah satu pilar penting lini tengah Rossoneri. Ia menjadi andalan Gennaro Gattuso di lini tersebut.
Advertisement
Sejauh ini pemain asal Pantai Gading itu sudah membela Milan sebanyak 96 kali di semua ajang kompetisi. Ia menyumbangkan 12 gol dan sembilan assist.
Kessie sendiri saat ini masih terikat kontrak hingga tahun 2022 mendatang di Milan. Akan tetapi belakangan ini muncul kabar bahwa Rossoneri tak berminat memakai jasanya lagi.
Pasalnya ada kabar Milan akan mengorbankan Kessie demi mendatangkan Lucas Torreira dari Arsenal. Di sisi lain pemain berusia 22 tahun itu sebelumnya juga disebut tak bahagia di San Siro dan siap cabut dari klub itu musim depan.
Dijual
Kini muncul kabar bahwa Milan akhirnya menempatkan Kessie dalam daftar jual pada musim panas ini. Sebab ia tak masuk dalam rencana pelatih anyar Rossoneri, Marco Giampaolo.
Kabar ini dilansir oleh Gazzetta dello Sport. Mereka menyebut bahwa Milan berharap Kessie nanti bisa laku sekitar 35-40 juta euro.
Selain itu media Italia tersebut menyebut hengkangnya Kessie diperlukan agar Giampaolo bisa mendatangkan satu gelandang baru. Gelandang ini nanti merupakan gelandang serang kreatif yang tentunya memiliki kemampuan memberikan umpan dengan lebih baik.
Gazzetta juga menyebut sejauh ini sebenarnya sudah ada dua tawaran masuk ke Milan. Keduanya berasal dari China. Kessie sendiri disebut tak berminat menerima tawaran tersebut.
Kessie sendiri pernah mengaku ia berharap untuk bisa bermain di Inggris. Apalagi ia merupakan penggemar Manchester United.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 22 Juni 2019 11:12
-
Liga Italia 21 Juni 2019 19:29
-
Liga Italia 21 Juni 2019 18:27
Tanyakan Status Asensio, Kovacic dan Odegaard, Milan Bawa Kabar Baik
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:41
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:32
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 05:30
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 05:29
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 05:24
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:12
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...