Milan Telikung Everton untuk M'Baye Niang

Milan Telikung Everton untuk M'Baye Niang
Niang akan segera ke AC Milan. (c) AFP
Bola.net - AC Milan dikabarkan mampu menyalip Everton untuk mendapatkan tanda tangan M'Baye Niang. Keberhasilan ini mereka dapatkan setelah proposal kedua mereka diterima oleh pihak klub.

Menurut Gazzetta dello Sport, pihak Rossoneri memilih untuk mengundurkan diri setelah tawaran mereka ditolak oleh klub pemilik Niang, Caen. Kondisi tersebut tentu saja membuat Everton berada di barisan terdepan untuk mendapatkan pemain 17 tahun tersebut.

Akan tetapi, Wakil Presiden Adriano Galliani tidak tinggal diam. Ia memutuskan untuk langsung menemui agen Niang, Oscar Damiani. Hasilnya pun cukup signifikan. Keduanya mendapatkan kata sepakat dan dengan ini keputusan tim nampaknya akan tidak berlaku.

Dikabarkan bahwa pihak Milan membayar nilai transfer dasar sebesar 1,7 juta Euro. Akan tetapi nilai ini akan meningkat hingga lebih dari 3 juta Euro seiring prestasi yang ditunjukkan Niang kepada klub barunya tersebut.  (ifb/bgn)