Milan Tegaskan Tolak Tawaran Chelsea Untuk Romagnoli

Milan Tegaskan Tolak Tawaran Chelsea Untuk Romagnoli
Alessio Romagnoli (c) AFP
- AC Milan menegaskan bahwa mereka tidak akan menjual bek muda potensial mereka; Alessio Romagnoli. Belakangan ini Romagnoli menjadi incaran Chelsea yang memang sedang mencari bek tengah baru berkualitas.


Kriteria utama Chelsea dalam pencarian bek kali ini adalah kualitas tinggi dan usioa yang relatif muda. Incaran utama mereka sebenarnya adalah Kalidou Koulibaly milik Napoli dan Romagnoli ada di posisi kedua.


Milan pun menegaskan bahwa Romagnoli adalah pemain yang tak akan dilepas. Karena itu, Milan pun menolak tawaran The Blues.


Pernyataan resmi Milan berbunyi: AC Milan menerima tawaran penting dari Chelsea untuk pemain kami; Alessio Romagnoli. Pemain ini tidak akan dijual, jadi tawaran itu tidak akan berpengaruh. Kami tetap berterima kasih kepada Chelsea, klub yang selalu memiliki hubungan baik dengan Milan.


Chelsea sendiri sampai saat ini masih belum juga menemukan pemain yang tepat untuk posisi bek tengah. Opsi Chelsea kian tipis seiring semakin dekatnya penutupan bursa transfer. [initial]


 (acm/hsw)