Milan tak Perlu Belanja Banyak Pemain Baru di Bursa Transfer

Milan tak Perlu Belanja Banyak Pemain Baru di Bursa Transfer
Pelatih AC Milan, Stefano Pioli. (c) AP Photo

Bola.net - Pelatih AC Milan Stefano Pioli mengatakan Rossoneri memang perlu tambahan amunisi untuk musim depan akan tetapi mereka tak perlu membeli banyak pemain baru pada bursa transfer ini.

Milan sempat tampil kurang meyakinkan di awal musim. Akan tetapi mereka kemudian sukses mengakhiri musim dengan apik.

Pioli berhasil membawa Milan finis di peringkat enam klasemen akhir Serie A. Rossoneri pun berhak mendapat tiket ke Liga Europa musim depan.

Milan pun berbenah menyambut musim yang baru. Mereka perlu memperkuat timnya agar mampu berbicara banyak di Eropa dan kompetisi domestik.

1 dari 2 halaman

Tak Perlu Banyak Pemain Baru

Stefano Pioli mengatakan AC Milan memang butuh asupan pemain baru. Akan tetapi ia mengatakan pada manajemen klub agar tak perlu memborong banyak pemain sekaligus pada bursa transfer musim panas ini.

“Milan tidak membutuhkan banyak pemain baru. Kami membutuhkan sedikit bala bantuan tetapi dalam posisi yang tepat," ujarnya pada Skrill, via Football Italia.

“Saya yakin klub akan menemukan solusi yang tepat. Saya berhubungan dengan CEO Ivan Gazidis, dengan Paolo Maldini dan Frederic Massara," ujarnya.

“Bersama-sama kita akan melakukan yang terbaik untuk meningkatkan tim ini," sambung Pioli.

2 dari 2 halaman

Gosip Transfer Milan

Belakangan ini AC Milan dikabarkan sudah sibuk untuk beraktivitas di bursa transfer pemain. Mereka sudah dikaitkan dengan gelandang asal Prancis, Tiemoue Bakayoko.

Chelsea sendiri disebut sudah siap melepas Bakayoko. Namun Milan masih terhalang bandrol yang dipatok The Blues.

Selain itu kabarnya mereka juga mengincar Serge Aurier, bek kanan Tottenham. Bahkan mereka juga sempat dikaitkan dengan gelandang Manchester United, Jesse Lingard.

AC Milan juga disebut siap untuk melepas sejumlah pemainnya.. Para pemain tersebut antara lain Davide Calabria dan Lucas Paqueta.

(Football Italia)