Milan Perpanjang Kontrak Muntari

Milan Perpanjang Kontrak Muntari
Sulley Muntari. (c) AFP
Bola.net - Klub Serie A AC Milan mengabarkan bahwa mereka telah sukses memperpanjang kontrak gelandang Sulley Muntari. Pemain asal Ghana itu akan tetap di San Siro sampai tahun 2016.

Muntari sendiri bergabung ke Rossoneri dari klub rival Internazionale dengan status pinjaman pada Januari 2012 lalu. Namun kubu Milan akhirnya mengubah statusnya menjadi permanen enam bulan kemudian.


"Muntari telah memperpanjang kontraknya sampai 30 Juni 2016."

Pemain berusia 29 tahun tersebut saat ini sedang berada di Brasil untuk membela negaranya di Piala Dunia 2014. Ia tampil 90 menit saat Ghana ditumbangkan Amerika Serikat dengan skor 2-1. (foti/ada)