Milan Ngotot Datangkan Musacchio

Milan Ngotot Datangkan Musacchio
Mateo Musacchio (foto kiri) (c) AFP
- Raksasa Serie A, AC Milan, dikabarkan akan mengadakan pertemuan dengan pihak Villarreal di Ibiza untuk menegosiasikan transfer Mateo Musacchio.


Musim ini, Milan kembali mencoba untuk berbenah, terlebih setelah dipastikan bakal mendapat suntikan dana melimpah dari pemilik anyar asal Tiongkok. Dan sebagai langkah awal pembenahan itu, Rossoneri sudah mengganti Cristian Brocchi dengan Vincenzo Montella.


Setelah beres dan masalah pelatih, Milan kini fokus menambah kekuatan skuatnya. Salah satu lini yang coba dibenahi adalah lini belakang dan Musacchio disebut masuk dalam daftar beli Rossoneri.


Menurut Sky Italia, Milan terus berusaha keras untuk mendatangkan bek asal Argentina tersebut. Media tersebut mengungkapkan bahwa Rossoneri akan mengadakan pertemuan dengan Villarreal di Ibiza pekan ini dan mencoba untuk membujuk mereka agar melepas bek 25 tahun itu.


Milan sendiri sejauh ini sudah berhasil mendatangkan satu pemain. Ia adalah Gianluca Lapadula yang sebelumnya bermain untuk Pescara. Sementara itu, Rossoneri juga digosipkan ingin mendatangkan Piotr Zielinski, Marko Pjaca, Adem Ljajic, hingga Antonio Candreva, Matias Fernandez dan Alvaro Arbeloa. [initial]


 (sky/dim)