Milan Minta Kaka Turunkan Permintaan Gaji

Milan Minta Kaka Turunkan Permintaan Gaji
Kaka (c) AFP
Bola.net - AC Milan bersedia mengembalikan Kaka ke San Siro, asal syaratnya pemain Brasil itu mau menurunkan besaran gaji yang ada.

Setelah Zlatan Ibrahimovic sepertinya akan menyusul hijrah ke PSG, Rossoneri langsung bergegas mencari tambahan amunisi di lini serang.

Nama Kaka masuk agenda mereka. Namun untuk memboyongnya dari Real Madrid, Milan meminta Kaka mau turun gaji.

Saat ini gaji playmaker berumur 30 tahun itu ada di angka 10 juta euro per musim, dan hal itu jelas beban berat bagi kondisi finansial Milan.

Dulunya Kaka pernah begitu berjaya selama berseragam Il Diavolo Rosso, 6 musim di Italia ia lalui dengan kesuksesan termasuk Ballon d'Or. (tri/lex)