Milan Menyanggah Rumor Peminjaman Carroll

Milan Menyanggah Rumor Peminjaman Carroll
Carroll tak diminati Milan. (c) AFP
Bola.net - Wakil Presiden AC Milan Adriano Galliani menampik kabar yang mengatakan bahwa klubnya sedang berusaha meminjam Andy Carroll. Galliani menyebut bahwa Milan tak membutuhkan pemain Liverpool itu karena telah memiliki stok penyerang yang memadai.

Carroll telah dikaitkan dengan kepindahan ke Milan sepanjang musim panas ini. Penyerang berusia 23 tahun ini dikabarkan akan mencoba peruntungan sebagai pemain pinjaman di Milan.

kehadiran Brendan Rodgers membuat posisi Carroll di lini depan The Reds terancam. Media Inggris menyebut Carroll tak ada dalam rencana jangka panjang Rodgers. Namun Rodgers juga tak mau melepas Carroll dengan harga murah karena mantan penyerang newcastle itu dibeli dengan harga selangit.

Saat mengumumkan keberhasilan timnya mendapatkan jasa Bojan Krkic, galliani membantah minatnya kepada Carroll. Galliani juga mengatakan bahwa Bojan adalah pembelian terakhir Milan pada musim panas ini.

"Bojan adalah pemain bagus dan kami menutup pintu transfer dengan kehadirannya. Kami tak tertarik meminjam Carroll dari Liverpool. Kami sudah punya penyerang yang memadai dan tak akan mendatangkan pemain baru. Mengenai Kaka, tak akan ada lagi pembicaraan yang akan kami gelar bersama Real Madrid," ucap Galliani. (espn/hsw)