Milan Mau Lippi Gantikan Inzaghi

Milan Mau Lippi Gantikan Inzaghi
Marcello Lippi (c) AFP
Bola.net - Spekulasi seputar posisi pelatih AC Milan musim depan seolah tak pernah ada matinya. Terkini, nama Marcello Lippi juga masuk dalam daftar kandidat.

Filippo Inzaghi disebut-sebut takkan dipertahankan lagi oleh Milan seiring prestasi buruk mereka musim ini. Tak kurang dari Antonio Conte, Carlo Ancelotti, Unai Emery hingga Vincenzo Montella sempat diberitakan bakal menggantikan Inzaghi musim depan.

Dilansir La Gazzetta dello Sport, sekarang ada satu kandidat kuat lain, yakni Lippi. Namun, itu tergantung apakah Lippi bersedia kembali dari pensiunnya atau tidak.

Lippi, yang mengantarkan Italia juara Piala Dunia 2006, terakhir melatih Guangzhou Evergrande dari 2012-2014. Setelah itu, dia memutuskan untuk pensiun. [initial]

 (gaz/gia)