Milan Masih Bingung Pilih Pemain untuk Final Coppa Italia

Milan Masih Bingung Pilih Pemain untuk Final Coppa Italia
Cristian Brocchi (c) LaPresse
- Pelatih AC Milan, Christian Brocchi, masih belum memiliki pandangan siapa pemain yang akan diturunkan dalam final Coppa Italia menghadapi Juventus. Oleh karena itu, ketika menghadapi AS Roma pekan ini, Brocchi ingin melihat performa para pemain terlebih dahulu.


Melihat klasemen, Milan dipastikan kembali absen dari pentas Eropa karena masih tertinggal di peringkat tujuh. Namun mereka punya jalan lain menuju ke sana apabila bisa menjuarai Coppa Italia.


Sebelum menjalani laga final tersebut, Milan akan menjalani laga pamungkas Serie A menghadapi AS Roma. Pertemuan ini akan digunakan Brocchi sebagai pertimbangan dalam memilih pemain untuk final Coppa yang akan berlangsung pekan depan.


"Besok adalah laga besar. Saya akan memilih pemain mana yang bisa saya andalkan untuk menjalani final," kata Brocchi dalam jumpa pers jelang lawan Roma.


"Para pemain yang bermain harus menunjukkan pada saya seberapa besar mereka menginginkan itu dan memiliki perilaku yang tepat menyambut final. Dalam waktu yang singkat ini, saya ingin memberikan semua pemain kesempatan," terangnya. [initial]

 (goal/shd)