
Bola.net - - AC Milan telah memberikan konfirmasi bahwa Gianluigi Donnarumma tak akan memperpanjang kontraknya yang akan berakhir pada bulan Juni 2018 mendatang. Kabar mengejutkan ini disampaikan oleh CEO Milan, Marco Fassone, dalam jumpa pers yang digelar pada hari Kamis (15/6) di Casa Milan.
Fassone mengungkapkan bahwa Milan telah memberikan tawaran kontrak baru pada pemain 18 tahun tersebut. Milan sempat dikabarkan sedia memberikan Donnarumma kontrak baru dengan gaji 4 juta euro per musim. Namun, tawaran ini tampaknya tak memuaskan pihak pemain.
Agen Donnarumma, Mino Raiola, kemudian mengabarkan pada Fassone terkait keputusan final kliennya. Jika Donnarumma tak menandatangani kontrak baru, maka kebersamaan Donnarumma dengan Milan akan berakhir pada 30 Juni 2018.
"Mino Raiola mengabarkan pada saya soal keputusan Donnarumma yang tak akan memperbarui kontrak dengan AC Milan. Ini adalah keputusan final yang diambil oleh pemain," demikian tutur Fassone dalam jumpa pers.
"Saya ingat 10 hari lalu kami telah mengajukan penawaran penting pada pemain, lebih besar daripada yang telah ditulis media. Pemain telah mempertimbangkan segi teknis dan ekonomi dan pertimbangan personal dan ia memutuskan menolaknya."
"Ia akan mengakhiri kebersamaannya dengan AC Milan pada 30 Juni 2018," sambungnya.
Donnarumma sendiri merupakan pemain jebolan akademi Milan yang mendapat debut di Serie A musim lalu. Selama musim 2016/17, Donnarumma menjadi pilar utama dalam menjaga gawang Rossoneri.
Berkat penampilannya yang gemilang, Donnarumma kini telah masuk dalam skuat timnas Italia.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 14 Juni 2017 23:49
-
Liga Italia 14 Juni 2017 22:34
-
Liga Italia 14 Juni 2017 21:04
-
Liga Italia 14 Juni 2017 19:48
-
Liga Italia 14 Juni 2017 19:05
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 13:14
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 12:45
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 12:17
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 12:01
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:55
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:46
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...