Milan Jadi Pesaing Terberat Barcelona Dalam Perburuan Depay

Milan Jadi Pesaing Terberat Barcelona Dalam Perburuan Depay
Perayaan gol penyerang Lyon, Memphis Depay. (c) AP Photo

Bola.net - Raksasa Serie A AC Milan dikabarkan menjadi rival terkuat Barcelona dalam perburuan winger Lyon, Memphis Depay.

Pemain asal Belanda itu tampil moncer bersama dengan Lyon. Alumnus Manchester United itu lantas disebut diminati oleh Barcelona.

Blaugrana mengincarnya karena mereka butuh penyerang tengah baru. Namun ketertarikan Barca juga tentu tak lepas karena hadirnya sosok Ronald Koeman di Camp Nou.

Namun sayangnya Barca gagal memboyong Depay pada musim panas 2020 kemarin. Namun Blaugrana disebut masih akan tetap berusaha memboyongnya.

1 dari 2 halaman

Milan Ikut Berburu Depay

Belakangan ini muncul kabar bahwa AC Milan juga ikut memburu Memphis Depay. Mereka tak ingin membuang kans merekrut pemain berkualitas dengan harga miring mengingat kontraknya akan berakhir pada musim panas 2021 mendatang.

Milan pun dikabarkan sudah melakukan langkah besar dalam perburuan Depay dan kini jadi pesaing terberat Barcelona. Mereka juga disebut berada dalam posisi unggul ketimbang Juventus dan AS Roma.

Kabar tersebut dilansir oleh Sport. Laporan media itu menyebut Milan sudah menghubungi pihak Depay.

Milan disebut telah berusaha merayunya. Rossoneri disebut berjanji menjadikan Depay sebagai penerus Zlatan Ibrahimovic dan memintanya tak gabung Barcelona.

2 dari 2 halaman

Depay Siap Hengkang

Memphis Depay sendiri sebelumnya sudah menyatakan ia siap angkat kaki dari Lyon. Bahkan tak menutup peluang ia pindah dari Prancis pada bulan Januari 2021 nanti.

“Saya tidak akan membuat janji yang saya tidak yakin bisa saya tepati. Saya pikir Lyon harus memanfaatkan kehadiran saya di sini sekarang, saat ini. Saya tidak bisa berjanji untuk bertahan sampai akhir musim,” seru Depay.

Memphis Depay sendiri juga berpotensi mendapat pemasukan lebih besar di AC Milan ketimbang di Barcelona. Hal ini tak lepas dari kebijakan pemungutan pajak baru pemerintah Italia, yang menyebut siapa pun yang tinggal dan bekerja di Italia selama dua tahun atau lebih akan mendapat diskon 50 persen.

(Sport)