Mertens, Kreator Assist Napoli Paling On-fire

Mertens, Kreator Assist Napoli Paling On-fire
Dries Mertens ketika melawan Lazio (c) AFP
Bola.net - Di Serie A 2014/15 hingga giornata 19, ada dua pemain yang paling sering menyumbangkan assist untuk Napoli. Mereka adalah Dries Mertens dan Marek Hamsik. Belakangan, Mertens lah yang paling impresif.

Tiga gol terakhir Napoli di Serie A tercipta berkat assist Mertens. Terkini, gelandang serang 27 tahun Belgia itu merancang gol penentu kemenangan 1-0 Napoli atas tuan rumah Lazio oleh Gonzalo Higuain, Minggu (18/1).





Assist Dries Mertens di Serie A 2014/15 per giornata 19:

  • 07-12-2014 Napoli 2-2 Empoli (1 assist)

  • 07-01-2015 Cesena 1-4 Napoli (1 assist)

  • 12-01-2015 Napoli 1-3 Juventus (1 assist)

  • 18-01-2015 Lazio 0-1 Napoli (1 assist).


Mertens sedang on-fire. Di Serie A musim ini, dia sudah mencetak satu gol dan empat assist dalam 17 penampilan meski jarang dimainkan dari menit awal (6 starter). [initial]

 (opta/gia)