Menez Alami Peradangan Otot Tendon Lutut

Menez Alami Peradangan Otot Tendon Lutut
Jeremy Menez. (c) afp
Bola.net - AC Milan mengumumkan bahwa salah satu strikernya, Jeremy Menez, tengah mengalami cedera radang tendon pada bagian lutut kirinya.

Sebelumnya, pada Kamis (02/10) pagi waktu setempat, Menez ditarik dari sesi latihan Rossoneri. Setelah itu, muncul banyak spekulasi terkait keadaan pemain asal Prancis tersebut.

Namun, sore harinya, Milan akhirnya memberikan pernyataan resmi bahwa otot tendon pada lutut kiri Menez mengalami peradangan. Namun, tak disebutkan seberapa parah cedera yang dialami pemain 27 tahun tersebut.

Alhasil, Menez pun diragukan bisa tampil di laga Serie A pekan ini. Milan dijadwalkan untuk bentrok lawan Chievo pada hari Sabtu (04/10) mendatang. [initial]

 (foti/dim)