Menebak Komposisi Milan Yang Krisis Bek Kiri

Menebak Komposisi Milan Yang Krisis Bek Kiri
Vincenzo Montella (c) AFP

Bola.net - - AC Milan akan menjamu di giornata 23 Serie A 2016/17, Minggu (05/2). Milan menatap laga ini dengan krisis bek kiri di skuat mereka. Pelatih Vincenzo Montella pun mempertimbangkan sejumlah opsi untuk mengatasinya.

Mattia De Sciglio, Davide Calabria dan Luca Antonelli cedera. Alhasil, hanya Leonel Vangioni lah bek kiri yang tersedia. Akankah Montella memasangnya sebagai starter dalam laga ini, di mana mereka sangat butuh kemenangan setelah tak pernah menang dalam tiga laga terakhirnya di Serie A? Terlebih lagi, Sampdoria jelas bukan lawan yang bisa diremehkan, dan itu terlihat dari kesukesan mereka menumbangkan AS Roma 3-2.

Melihat situasi yang ada, Vangioni adalah pilihan yang tak bisa ditolak. Namun, jika mengingat kalau bek kiri 29 tahun Argentina tersebut baru bermain hanya 19 menit sejak direkrut dari River Plate, sepertinya pilihan itu terlalu riskan.

Opsi lain untuk Montella dalam meramu komposisi pemainnya adalah dengan menggeser Alessio Romagnoli dari posisi sentral ke sektor kiri. Dari pernyataan Montella dalam konferensi pers pralaga, opsi memasang Romagnoli sebagai bek kiri itulah yang kemungkinan besar bakal dia ambil.

"Ini adalah satu dari beragam opsi yang sedang kami pelajari," kata Montella seperti dikutip Football Italia.

Leonel Vangioni (c) AC MilanLeonel Vangioni (c) AC Milan

Alessio Romagnoli (c) Corbis SportAlessio Romagnoli (c) Corbis Sport

"Samp adalah tim dengan organisasi permainan yang rapi dan selalu bermain untuk menang. Mereka memiliki sejumlah talenta dan skuatnya solid. Kami harus mengalirkan bola dengan cepat, tapi juga bermain sabar."

Pada pertemuan pertama di Serie A musim ini, Milan menang 1-0 di kandang Sampdoria lewat gol tunggal Carlos Bacca. Itu membuat Milan pantas diunggulkan. Namun, hasil imbang 2-2 lawan Torino serta kekalahan beruntun 1-2 dari Napoli dan Udinese, yang menyebabkan mereka merosot tiga anak tangga dan kini menempati peringkat delapan, plus krisis bek, mau tak mau membuat Milan sedikit diragukan.

"Saya menerima semua kritikan, tapi saya hanya perlu terus bekerja. Saya tak terlalu cemas. Ini bukan periode paling negatif sejak saya di sini."

"Saya rasa posisi kami di klasemen tak terlalu buruk (hanya tiga poin dari lima besar)."

Di bursa transfer Januari, Milan memperkuat skuat dengan perekrutan Lucas Ocampos dari Genoa dan Gerard Deulofeu dari Everton. Menurut Montella, salah satu alasannya adalah untuk membuat Bacca di lini depan mendapatkan lebih banyak suplai-suplai bola matang.

"Mereka berdua sama-sama termasuk pemain dengan prospek terbaik dunia saat masih berusia 18. Kami harus mencari tahu kenapa mereka belum bisa berkembang dengan optimal, dan tugas sayalah untuk mengeluarkan kemampuan terbaik mereka."

"Carlos Bacca adalah salah satu pemain penting di Milan, tapi dia memiliki karakteristik yang sangat spesifik dan sulit untuk diubah di usia 30. Jadi, kami harus bisa memaksimalkannya. Dia mungkin bukan pemain yang stylish, tapi dia adalah penyelesai sejati, dan kami harus memberinya servis yang lebih baik," pungkas Montella.

Perkiraan susunan pemain Milan (4-3-3) versi Tuttosport: Donnarumma; Abate, Zapata, Paletta, Romagnoli; Kucka, Sosa, Pasalic; Suso, Bacca, Deolufeu.