Melo Senang Serie A Tak Lagi Didominasi Juve

Melo Senang Serie A Tak Lagi Didominasi Juve
Felipe Melo (c) AFP
- Gelandang Inter Milan, Felipe Melo, mengaku senang kompetisi Serie kini tak lagi didominasi dan ada banyak tim lain yang juga ikut memperebutkan Scudetto.


Jika ditarik empat musim ke belakang, Juve memang sangat dominan di pentas Serie A. Mereka mampu merebut Scudetto empat tahun berturut-turut. Payahnya, hanya ada satu tim saja yang bisa menyaingi mereka saat itu yakni AS Roma. Akan tetapi, Roma sendiri juga tak cukup kuat untuk bisa menghadang laju Bianconeri.


Di musim ini, Juve mengalami penurunan performa setelah melakukan perombakan tim. Di sisi lain, ada beberapa tim yang mulai bangkit dan bersaing memperebutkan Scudetto. Selain Roma sendiri, kini ada pula Inter, Fiorentina dan Napoli.


Melo pun mengaku senang dengan situasi tersebut. Menurutnya kompetisi Serie A telah kembali seru seperti dahulu. Namun ia tetap berharap Inter bisa menjadi juara, khususnya untuk musim ini.


"Di Inter saya merasa lebih nyaman ketimbang yang saya kira sebelumnya. Kami memulai kompetisi dengan baik, namun yang lebih penting laga adalah mengakhiri kompetisi ini dengan baik pula," ujar Melo pada Trtspo.


"Liga Italia kembali menjadi liga yang cantik dan sulit seperti di masa lalu. Sebelumnya hanya ada Juve yang menang di Italia. Sekarang ada lebih banyak tim yang bersaing memperebutkan Scudetto, termasuk kami." [initial]


 (trt/dim)