Mazzarri: Hernanes Ubah Permainan Inter

Mazzarri: Hernanes Ubah Permainan Inter
Hernanes (c) AFP
Bola.net - Pelatih Internazionale Walter Mazzarri memberikan komentar terhadap bintang baru di klubnya tersebut. Mazzarri mengatakan bahwa kehadiran Hernanes di Inter telah merubah permainan klub.

Inter baru saja mengalahkan Verona dengan skor 2-0. Dalam pertandingan tersebut Hernanes hampir saja membukukan gol pertamanya bagi Inter andai tendangan bebasnya tidak terhalang tiang gawang.

"Jika kami menginginkannya, ini karena Inter bertanya kepada saya, tentang pemain yang bisa menjadi berguna bagi tim dan saya sudah menginginkannya sejak di Napoli. Saya selalu menyukai Hernanes dan saya pikir ia bisa melakukannya lebih baik," ujar Mazzarri.

"Ia belum bugar seratus persen, tetapi ia tetap tenang dan selalu mengontrol bola dengan karakteristik yang memang kurang di tim ini," pungkas Mazzarri.

Kemenangan atas Verona berhasil membawa Inter untuk sementara ini berada di peringkat ke empat klasemen Serie A Italia. Mereka unggul dua poin dari Fiorentina yang belum bermain melawan Chievo. [initial]


   (foti/han)