Mau Milinkovic-Savic, Inter dan Juventus Harus Setor Segini ke Lazio

Mau Milinkovic-Savic, Inter dan Juventus Harus Setor Segini ke Lazio
Duel Sergej Milinkovic-Savic dan Salvatore Esposito dalam laga Spezia vs Lazio di Alberto Picco pada pekan ke-30 Serie A 2022/2023, Sabtu (15/4/2023) dini hari WIB. (c) Tano Pecoraro/LaPresse via AP

Bola.net - Sergej Milinkovic-Savic bisa berganti klub pada bursa transfer musim panas ini. Lazio selaku pemilik dilaporkan sudah menetapkan harga jual sang gelandang.

Milinkovic-Savic adalah salah satu pilar Lazio. Ia menjadi jendral lini tengah Biancoceleste sejak tahun 2015 setelah didatangkan dari Genk.

Sampai sejauh ini, Milinkovic-Savic sudah memainkan 341 pertandingan di semua kompetisi bersama Lazio. Dia mampu menyumbang 69 gol dan 59 assist dari penampilannya tersebut.

Kontrak Milinkovic-Savic di Olimpico akan berakhir pada akhir Juni tahun depan. Biancoceleste dilaporkan siap menjual pemain internasional Serbia itu di musim panas ini.

1 dari 2 halaman

Inter & Juventus Incar Milinkovic-Savic

Milinkovic-Savic tidak kekurangan peminat di bursa transfer musim panas ini. Dua klub Serie A Inter Milan dan Juventus termasuk klub yang berminat menggunakan jasanya.

Sky Sport Italia mengklaim bahwa Inter dan Juventus sudah meminta informasi tentang harga Milinkovic-Savic. Presiden Claudio Lotito meminta setidaknya 40 juta euro untuk pemain 28 tahun itu.

Harga yang diminta Lazio itu sudah turun drastis. Pasalnya, Biancoceleste meminta 100 juta euro untuk tanda tangan Milinkovic-Savic beberapa tahun lalu.

Sumber: Football Italia