Matteo Darmian Akan Dipulangkan ke Turin

Matteo Darmian Akan Dipulangkan ke Turin
Matteo Darmian (c) AFP
- Manchester United akan memulai sebuah proyek baru bersama pelatih anyar Jose Mourinho pada musim depan. Beberapa pemain disebut akan dibuang untuk memperbaiki skuat yang ada sesuai dengan selera Mourinho.


El Confidencial beberapa waktu yang lalu menulis bahwa kubu manajemen MU yang diwakili oleh Ed Woodward sudah bertemu dengan Mourinho untuk membahas para pemain yang akan dijual, termasuk diantaranya Matteo Darmian.


Pemain yang pada awal musim 2015/16 dibeli dari klub Torino ini akan dijual ke klub asal kota Turin lainnya, yakni .


Diklaim oleh Tuttosport, Juventus memang sedang sangat berambisi memperkuat kedalaman pemain mereka. Meskipun sudah hampir pasti mendapatkan jasa Dani Alves, Juve juga masih gencar melakukan perburuan Darmian.


Juventus ingin memiliki setidaknya dua pemain pada posisi yang sama dengan kualitas yang tidak berbeda jauh. Si Nyonya Tua melakukan hal ini demi ambisi besar yang mereka canangkan pada musim depan di Liga Champions. [initial]


 (tut/asa)