
Bola.net - Bomber gaek asal Swedia Zlatan Ibrahimovic mengunggah sebuah foto di Instagram Story yang menunjukkan matanya berwarna merah, yang bisa jadi kode ia akan merapat ke AC Milan.
Ibrahimovic saat ini berstatus tanpa klub. Ia sudah berpisah dengan LA Galaxy.
Belakangan ini, ia dikaitkan dengan AC Milan. Kabarnya sempat ada tarik ulur dalam negosiasi kontraknya.
Advertisement
Sempat ada kabar bahwa negosiasi di antara keduanya tidak mencapai titik temu. Ibrahimovic pun dikabarkan bisa berlabuh ke Inggris bersama Everton.
Sepakati Kontrak
Namun kemudian ada perkembangan positif. AC Milan disebut telah kembali membuka negoasiasi dengan Zlatan Ibrahimovic.
Hal tersebut terjadi setelah Milan dibekuk oleh Atalanta 5-0. Milan disebut bersedia mengubah detil soal perpanjangan kontraknya.
Sebelumnya, Milan akan memperpanjang kontrak Ibrahimovic jika bisa mengantarkan Rossoneri ke Liga Champion, atau ke Liga Europa. Namun sekarang ia bisa mendapat kontrak full selama 18 bulan berdasarkan performa dan statistik golnya.
Kode Ibrahimovic
Zlatan Ibrahimovic kemudian disebut telah menerima tawaran kontrak dari AC Milan. Penyerang berusia 38 tahun itu kabarnya akan meneken kontrak berdurasi enam bulan, hingga Juni 2020. Opsi perpanjangan bakal bergantung pada kondisi yang disepakati.
Ibrahimovic kemudian memberikan tampak memberikan kode bahwa ia bakal merapat lagi ke San Siro. Kode itu ia unggah dalam sebuah foto di Instagram Story.
Ibrahimovic on Instagram pic.twitter.com/ynjtxoEncu
— Milan Eye (@MilanEye) December 27, 2019
Tak ada tulisan apa pun dalam unggahan eks penyerang Barcelona dan Manchester United itu. Namun ia menunjukkan bahwa kedua matanya berwarna merah.
Apakah matanya mengalami iritasi? Tentu tidak. Hal ini dipercaya merupakan kode bahwa ia siap gabung Rossoneri lagi dalam waktu dekat.
(milan eye/instagram)
Gosip Transfer Lainnya:
- Mohamed Elneny Segera Merapat ke AC Milan
- Alonso Kemahalan, Inter Cari Alternatif Bek Kiri Lain
- Chelsea Berniat Beli Philippe Coutinho Musim Depan
- Chelsea Punya Rp2,7 Triliun, Berikut 4 Pemain Bidikan Frank Lampard
- Januari Harga Turun, Manchester United Kejar Kalidou Koulibaly
- Barcelona Punya Dana Transfer Rp1,16 Triliun, Siapa yang Dibeli?
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 26 Desember 2019 22:55
-
Liga Italia 26 Desember 2019 22:51
-
Liga Italia 26 Desember 2019 16:00
-
Liga Italia 25 Desember 2019 09:57
-
Liga Italia 24 Desember 2019 09:03
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 04:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 04:48
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 04:00
-
Olahraga Lain-Lain 21 Maret 2025 03:55
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 03:36
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 03:00
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...