
Bola.net - Raksasa Serie A AC Milan dikabarkan masih berusaha memboyong bek tengah baru dan kini mereka berusaha merekrut Malick Thiaw dari Schalke.
Milan sejatinya tak ingin berbelanja bek tengah baru pada Januari 2022 ini. Akan tetapi mereka terpaksa banting setir.
Pasalnya Simon Kjaer cedera. Situasi makin runyam ketika Fikayo Tomori juga ikut cedera.
Advertisement
Milan kemudian dikaitkan dengan beberapa bek. Salah satunya adalah bek Lille, Sven Botman.
Botman Sulit
AC Milan disebut menjadikan Sven Botman sebagai buruan utamanya pada Januari ini. Milan pun dikabarkan telah mengontak pihak Lille.
Akan tetapi Milan terpaksa gigit jari. Pasalnya Lille tak berminat untuk melego bek asal Belanda tersebut.
Milan disebut tak menyerah untuk memboyong Botman. Akan tetapi Lille tampaknya memang serius tak ingin melepas pemain berusia 22 tahun tersebut.
Milan Kejar Thiaw
AC Milan akhirnya mengejar defender lain. Perburuan mereka kini mengarah ke Jerman.
Satu nama pun sudah didapat. Milan disebut ingin merekrut bek Schalke, Malick Thiaw.
Kabar itu dilansir oleh beberapa media Italia, di antaranya Sky Sport Italia dan Sport Italia, via Football Italia. Direktur Rossoneri yakni Paolo Maldini dan Ricky Massara berharap Malick bisa direkrut sebelum bursa transfer 2022 ini ditutup.
Maldini menilai Malick cocok dengan profil pemain yang mereka cari. Ia masih muda dan bakal memberikan dampak pada Milan dalam beberapa tahun ke depan.
Milan pun disebut sudah menghubungi pihak Schalke. Negosiasi sudah dibuka dalam tahap awal.
Kabarnya ada selisih yang cukup lebar antara tawaran AC Milan dengan angka yang diinginkan oleh pihak Schalke. Malick Thiaw sendiri sekarang ini masih terikat kontrak sampai tahun 2024.
Klasemen Liga Italia
(Football Italia)
Gosip Lainnya:
- Ditawar MU dan Tottenham, Franck Kessie Pilih Bertahan di AC Milan
- Bukan ke AC Milan, Eric Bailly Bakal Ikut Jose Mourinho ke AS Roma?
- Hanya Gertak Sambal, Barcelona Ternyata Masih Ingin Ousmane Dembele Bertahan
- Chelsea Mulai Seriusi Transfer Bek Bayern Munchen Ini
- Gara-gara Ronaldo, Wonderkid Brasil Ini Bakal Pilih Manchester United?
- Dusan Vlahovic Gagal, Arsenal Alihkan Fokus ke Striker Timnas Inggris Ini
- Manchester United Mulai Kebut Transfer Boubacar Kamara
- Ronald Araujo Tolak Tawaran Kontrak Baru dari Barcelona
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 25 Januari 2022 22:48
-
Liga Italia 25 Januari 2022 22:09
Kalulu Sentil Lini Serang AC Milan Sebelum Duel Lawan Inter Milan
-
Liga Inggris 25 Januari 2022 22:02
AC Milan Gelar Negosiasi dengan MU untuk Transfer Eric Bailly
-
Liga Italia 25 Januari 2022 20:18
-
Liga Italia 25 Januari 2022 17:40
Mantap! Red Star Konfirmasikan Penjualan Lazetic ke AC Milan
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...