
Bola.net - Direktur umum Juventus, Giuseppe Marotta menegaskan jika timnya saat ini sudah tak lagi memburu Stevan Jovetic, menyusul kedatangan dua amunisi baru.
Sejak musim lalu, Bianconeri disebut tertarik memboyong Jovetic dari Fiorentina. Bahkan pada musim panas kemarin, penyerang internasional Montenegro itu dikabarkan sudah berminat untuk bergabung dengan Juventus musim depan.
Tekad mendominasi Eropa membuat Antonio Conte bergerak cepat di bursa transfer kali ini. Selain terus memburu Jovetic, juara bertahan Serie A itu juga sudah mendapatkan duet striker baru, Fernando Llorente dan Carlos Tevez.
Keberadaan keduanya dirasa Marotta sudah cukup bagi Juventus, yang musim depan berpotensi kelebihan stok striker. Hal itulah yang membuatnya merasa tak perlu lagi mengejar Jovetic, yang juga dianggap terlalu mahal.
"Kami keluar dari perburuan Jovetic beberapa saat yang lalu. Kami merasa puas dengan perekrutan yang telah kami lakukan untuk meningkatkan serangan," ungkap Marotta.
"Jovetic telah menjadi sebuah utopia. Bukan karena kami tak mampu membelinya, tetapi karena kami sudah memiliki opsi lain. Dengan Tevez, saya pikir kami sudah bisa menyelesaikan masalah di lini depan." [initial] (cds/atg)
Sejak musim lalu, Bianconeri disebut tertarik memboyong Jovetic dari Fiorentina. Bahkan pada musim panas kemarin, penyerang internasional Montenegro itu dikabarkan sudah berminat untuk bergabung dengan Juventus musim depan.
Tekad mendominasi Eropa membuat Antonio Conte bergerak cepat di bursa transfer kali ini. Selain terus memburu Jovetic, juara bertahan Serie A itu juga sudah mendapatkan duet striker baru, Fernando Llorente dan Carlos Tevez.
Keberadaan keduanya dirasa Marotta sudah cukup bagi Juventus, yang musim depan berpotensi kelebihan stok striker. Hal itulah yang membuatnya merasa tak perlu lagi mengejar Jovetic, yang juga dianggap terlalu mahal.
"Kami keluar dari perburuan Jovetic beberapa saat yang lalu. Kami merasa puas dengan perekrutan yang telah kami lakukan untuk meningkatkan serangan," ungkap Marotta.
"Jovetic telah menjadi sebuah utopia. Bukan karena kami tak mampu membelinya, tetapi karena kami sudah memiliki opsi lain. Dengan Tevez, saya pikir kami sudah bisa menyelesaikan masalah di lini depan." [initial] (cds/atg)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 13 Juli 2013 15:15
-
Liga Italia 13 Juli 2013 14:30
-
Liga Italia 13 Juli 2013 12:23
-
Bolatainment 13 Juli 2013 10:00
-
Liga Italia 13 Juli 2013 06:13
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:42
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:35
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:25
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:18
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:15
-
Liga Italia 21 Maret 2025 01:01
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...