Marchisio Tegaskan Bertahan di Juventus

Marchisio Tegaskan Bertahan di Juventus
Marchisio tak ingin pergi. (c) AFP
Bola.net - Claudio Marchisio akhirnya mengatakan bahwa dirinya ingin bertahan di Juventus. Gelandang Juve ini memang diinginkan oleh beberapa klub besar Eropa.

Marchisio sempat menjadi incaran Manchester United sebelum AS Monaco juga ikut berburu tanda tangannya. Namun pemain timnas Italia itu menegaskan dirinya tak punya niat hengkang dari Turin.

'Saya ingin tetap bersama Juventus. Saya ingin terus berjuang dan menang bersama klub tempat saya tumbuh besar," jelasnya kepada Tuttosport.

Marchisio merupakan produk asli akademi Juventus. Ia menjadi pemain kunci tim terutama sejak Antonio Conte menjadi pelatih.

Pada musim 2011/12, Marchiso mengemas sembilan gol dalam 36 penampilan di Serie A. Musim ini, ia mencetak enam gol dari 29 penampilan bagi Bianconeri yang kembali meraih Scudetto. (foti/hsw)