Marchisio: Saatnya Akhiri Euforia Kemenangan Atas Napoli

Marchisio: Saatnya Akhiri Euforia Kemenangan Atas Napoli
Claudio Marchisio (c) AFP
- Gelandang , Claudio Marchisio meminta rekan-rekannya untuk segera menghentikan semua euforia atas kemenangan yang mereka raih akhir pekan lalu melawan Napoli.


Seperti diketahui, Bianconeri sukses meraih kemenangan penting melawan rival langsung dalam perebutan scudetto, Napoli. Sebuah gol dari Simone Zaza memastikan Si Nyonya Tua mengkudeta posisi Napoli di puncak klasemen Serie A.


"Ini harus berhenti di sini sekarang karena pada akhir pekan ini kami memiliki pertandingan yang penting dan sulit melawan Bologna, seperti yang dihadirkan Napoli," ujarnya.


"Memang benar bahwa posisi kami kini telah terbalik di klasemen, tapi kami hanya unggul satu poin dan itu benar-benar tak banyak karena ada begitu banyak laga tersisa," tambahnya.


Selain itu, Marchisio juga meminta rekan setimnya tak meremehkan Napoli walaupun tim asuhan Maurizio Sarri itu baru saja mereka kalahkan dan kini turun ke posisi kedua, di bawah mereka.


"Mereka punya skuat besar dan terbukti menjadi tim yang sangat baik yang akan berjuang untuk scudetto sampai akhir," timpalnya.


"Mereka tahu bahwa mereka baru saja kalah dalam bentrokan langsung untuk scudetto, tapi klasemen jelas dan hanya ada satu poin di antara kami," tandasnya.[initial]


 (foti/dzi)