Maradona: Balotelli, Satu Dari Empat Terbaik di Dunia

Maradona: Balotelli, Satu Dari Empat Terbaik di Dunia
Balotelli menjadi salah satu pemain idola Maradona. (c) Gazetta
Bola.net - Legenda sepakbola Argentina, Diego Maradona, mengakui jika striker AC Milan, Mario Balotelli, sudah sejajar dengan para pemain terbaik dunia menurut versinya saat ini.

Komentar tersebut diutarakan Maradona sebagai bentuk dukungan kepada Balotelli. Selama ini, penyerang internasional Italia itu memang kerap menjadi bulan-bulanan, akibat ulah konyol dan kontroversial yang sering dilakukannya.

Akan tetapi, Maradona justru menilai jika Balotelli merupakan seorang figur yang menyenangkan. Ia pun mengakui jika pemain seperti Balotelli membutuhkan pendekatan khusus.

"Kontak pertama saya dengan Balotelli adalah sebuah gambar yang ia kirimkan pada saya, yakni fotonya saat sedang merokok. Saya menyukainya, saya tertawa saat itu," tutur Maradona.

"Saya bersedia untuk bicara dengannya empat mata, dalam sebuah ruangan, dan akan menjelaskan padanya soal pengalaman buruk yang saya alami di sepakbola. Orang-orang harus memberi ketenangan padanya."

Pria 52 tahun itu menambahkan jika penilaian pada Balotelli memang seharusnya diberikan atas apa yang bisa dilakukannya di lapangan hijau. Dengan penilaian tersebut, Balotelli sudah sejajar dengan empat pemain terbaik menurut Maradona.

"Saya menyukainya. Bagi saya, (pemain terbaik) hanya ada Lionel Messi, Cristiano Ronaldo, Neymar dan Balotelli," pungkas Maradona. [initial]

 (gl/atg)