Mantan Rival, Mihajlovic Tak Tertekan

Mantan Rival, Mihajlovic Tak Tertekan
Sinisa Mihajlovic (c) AFP
Bola.net - Sinisa Mihajlovic diangkat menggantikan Filippo Inzaghi sebagai pelatih AC Milan dan dikontrak sampai 30 Juni 2017. Selama masih aktif bermain, mantan pelatih Sampdoria berdarah Serbia itu merupakan salah satu rival Milan.

Mihajlovic adalah eks penggawa Inter Milan, seteru sekota Rossoneri. Namun, hal itu tak membuatnya merasa tertekan.

"Saya senang bisa berada di sini (Milan). Ada di sini setelah pernah menjadi lawan adalah pengalaman yang menarik," papar Mihajlovic seperti dikutip Football Italia.

Laga pertama Milan besutan Mihajlovic adalah melawan Lyon dalam uji coba pramusim di Stade de Gerland pada 18 Juli mendatang. [initial]

 (foti/gia)