Mancini Tak Pernah Berharap Juventus Terpuruk

Mancini Tak Pernah Berharap Juventus Terpuruk
Roberto Mancini (c) AFP
Bola.net - Pelatih Inter Milan Roberto Mancini mengaku bahwa ia tidak pernah berharap Juventus menjalani start buruk pada musim ini.

Juventus memang menjalani start tidak mulus pada musim ini. Si Nyonya Tua saat ini tersungkur di peringkat ke-15 Serie A dengan koleksi 5 poin dari enam pertandingan. Sementara Inter berada di peringkat kedua dengan koleksi 15 poin.

"Saya tidak berharap Juventus untuk memiliki awal yang buruk," kata Mancini kepada Il Messaggero.

Mancini kemudian memberikan ulasannya perihal penampilan buruk sang rival pada awal musim ini. Bagi Mancio, penampilan buruk Juve tidak terlepas dari hengkangnya beberapa pilar penting musim lalu.

"Tentu saja, mereka mendapatkan awal yang sulit karena kehilangan orang kunci seperti Pirlo, Tevez dan Vidal. Kau tahu yang akan memiliki efek, tapi aku tidak mengharapkan ini," ulasnya.

"Tapi bagi saya Juventus tetap favorit scudetto setelah mereka kembali ke jalur, bersama-sama dengan Roma dan Napoli," tukasnya. [initial]

 (ilm/asa)