Mancini: Inter Wajib Bidik Liga Champions

Mancini: Inter Wajib Bidik Liga Champions
Roberto Mancini. (c) interit
Bola.net - Roberto Mancini mengatakan bahwa klub sekelas Inter Milan wajib hukumnya untuk selalu menetapkan target tinggi, termasuk kembali berpartisipasi di Liga Champions.

Musim ini, Inter memang bertekad untuk kembali ke kompetisi paling elit di Eropa tersebut. Namun, setelah kerap mendapatkan hasil yang tak sesuai harapan, Nerrazurri pun menurunkan ekspektasi untuk kembali masuk ke ajang tersebut. Bahkan Presiden Inter, Erick Thohir, mengatakan tak masalah apabila timnya gagal kembali ke Liga Champions.

Namun, Mancini tak sependapat dengan Thohir. Ia meyakini bahwa Inter wajib selalu mematok target tinggi.

"Inter tetaplah Inter. Jadi, kita harus bekerja keras untuk bisa mencapai Liga Champions dan bahkan lebih. Jika memang gagal, kita bentuk tim ini untuk sukses tahun depan," seru Mancini Il Giornale.

"Kami akan membidik Scudetto, karena tahun depan kami akan siap. Saya melihat hal-hal bagus yang belum dilihat oleh orang lain. Dan walaupun segala sesuatunya tampak mustahil, hal-hal itu masih bisa terwujudkan," sambungnya. [initial]

 (foti/dim)

KOMENTAR

BERIKAN KOMENTAR