Mancini Ingin Inter Fokus Kejar Peringkat Tiga Serie A

Mancini Ingin Inter Fokus Kejar Peringkat Tiga Serie A
Roberto Mancini (c) AFP
- Roberto Mancini mengatakan bahwa Inter Milan adalah lawan yang seimbang bagi . Kemenangan 3-0 Inter dalam leg kedua semifinal Coppa Italia menjadi bukti bahwa mereka tidak inferior dari sang rival.


Akhir pekan lalu Inter kalah 0-2 dalam lanjutan Serie A melawan Juve. Namun Mancini menegaskan bahwa pertandingan itu sebenarnya berjalan berimbang.


"Pertandingan hari Minggu lalu sebenarnya sangat berimbang.. Tapi perubahan terjadi karena kami melakukan kesalahan. Kami sebenarnya memiliki peluang terbaik pada babak pertama dan Juve cuma mengancam lewat tembakan jarak jauh Hernanes," terang Mancini kepada Rai Sport.


Mancini menambahkan bahwa kemenangan 3-0 dalam ajang Coppa kali ini akan menjadi pemompa semangat Inter. Ia berharap Inter bisa tampil bagus di ajang Serie A. Mancini ingin Inter bisa finis di peringkat tiga.


"Saya harap tim saya bisa bangkit dari kekalahan yang mengecewakan ini, kekalahan di adu penalti. Tapi saya berharap penampilan kami kali ini bisa memberikan kepercayaan diri dan momentum untuk merebut posisi tiga di Serie A." [initial]


 (foti/hsw)