Man of the Match Napoli vs AC Milan: Brahim Diaz

Man of the Match Napoli vs AC Milan: Brahim Diaz
Aksi gelandang AC Milan Brahim Diaz menjebol gawang Napoli di laga pekan ke-28 Serie A 2022/2023 di Stadio Diego Armando Maradona, Senin (03/04/2023) dini hari WIB. (c) Alessandro Garofalo/Lapresse via AP Photo

Bola.net - Gelandang serang AC Milan Brahim Diaz tampil ciamik di laga lawan Napoli dan ia layak mendapat penghargaan Man of the match.

Milan bertamu ke markas Napoli di pekan ke-28 Serie A 2022/2023 di Stadio Diego Armando Maradona, Senin (03/04/2023) dini hari WIB. Di laga ini Partenopei awalnya tampil percaya diri.

Namun Milan bermain dengan kepercayaan diri yang jauh lebih tinggi. Mereka bisa membendung tiap serangan Napoli dengan cermat. Di sisi lain serangan-serangan mereka sangat berbahaya.

Milan pun akhirnya bisa mencetak empat gol ke gawang Napoli. Gol-gol itu dicetak Rafael Leao (brace), Brahim Diaz, dan Alexis Saelemaekers.

1 dari 3 halaman

Diaz Jadi Man of the Match

Brahim Diaz tampil memikat di pertandingan Napoli vs AC Milan ini. Ia bekerja keras saat menyerang dan saat bertahan.

Diaz cukup licin untuk dikawal. Itu terlihat dari gol pertama Milan yang berawal dari pergerakannya melewati adangan lawan dari sisi sayap kanan. Ia kemudian memberikan assist bagi Rafael Leao.

Diaz kemudian mencetak gol di laga ini. Memanfaatkan bola liar di kotak penalti, ia bisa mengeksekusinya dengan tenang. Ia sempat mengecoh Mario Rui sebelum akhirnya mengeksekusi peluang ini dengan tenang.

Diaz pun mendapat rating paling tinggi di antara pemain Napoli dan AC Milan. Situs WhoScored memberikannya nilai 8.74. Ia pun pantas diberi penghargaan Man of the Match.

2 dari 3 halaman

Statistik Brahim Diaz

Menurut WhoScored, Brahim Diaz mencatatkan tiga tembakan di laga Napoli vs AC Milan ini. Tiga di antaranya tepat ke sasaran.

Diaz juga mencatatkan dua keypass. Pemain asal Spanyol ini juga mencatatkan dua dribel sukses.

Ia juga mencatatkan satu umpan panjang tapi bolanya tak mencapai sasaran. Diaz melepas satu umpan terobosan dan umpan ini sampai ke target.

Umpan itu berbuah gol. Diaz juga mencatatkan satu tekel di laga ini.