
Bola.net - Lazio harus mengucapkan terima kasih pada Mattia Zaccagni. Sebab, berkat performa apik winger asal Italia, Lazio mampu meraih kemenangan ketika berjumpa Juventus.
Lazio menjamu Juventus pada pekan ke-29 Serie A 2022/2023 di Stadion Olimpico, Minggu (9/4/2023) dini hari WIB. Sang tuan rumah mengamankan kemenangan dengan skor 2-1.
Laga berjalan sangat menarik dan kedua tim punya banyak peluang. Lazio menang berkat gol yang dicetak oleh Sergej Milinkovic-Savic dan Mattia Zaccagni. Sedangkan, gol balasan Juventus dibikin Adrien Rabiot.
Advertisement
Hasil ini membuat Lazio makin kokoh di posisi kedua klasemen Serie A. Lazio kini unggul lima poin dari AC Milan yang ada di bawahnya. Namun, Lazio terlalu jauh untuk bisa mengejar Napoli.
Simak ulasan lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Man of the Match
Mattia Zaccagni pantas mendapat gelar Man of the Match duel antara Lazio vs Juventus. Sebab, winger 27 tahun itu tampil sangat menentukan untuk Lazio lewat kontribusi gol dan assist.
Zaccagni membuat assist untuk gol yang dicetak Milinkovic-Savic. Dia melepas umpan crossing yang akurat. Zaccagni juga mencetak gol kemenangan Lazio usai menerima umpan Luis Alberto.
Zaccagni juga sempat mencetak satu gol lagi ke gawang Juventus. Hanya saja, dia urung membuat skor menjadi 3-1 karena sudah berada dalam posisi offiside.
Zaccagni mencetak gol dari satu-satunya upaya shots yang dilepaskan. Zaccagni kemudian juga membuat dua umpan kunci. Selain itu, Zaccagni menjadi pemain yang paling banyak melakukan upaya dribel yakni enam kali (tiga sukses).
Zaccagni mendapat rating 8.4 dari Whoscored, layak untuk menjadi Man of the Match laga Lazio vs Juventus.
Sumber: Whoscored
Susunan Pemain Lazio vs Juventus
Lazio: (4-3-3): Ivan Provodel; Adam Marusic, Nicolo Casale, Alessio Romagnoli, Elseid Hysaj; Sergej Milinkovic-Savic, Danilo Cataldi (70' Vecino), Luis Alberto; Felipe Anderson, Ciro Immobile (65' Pedro), Mattia Zaccagni (84' Basic).
Pelatih: Maurizio Sarri.
Juventus: (3-5-1-1): Wojciech Szczesny; Frederico Gatti, Gleison Bremer, Alex Sandro; Juan Cuadrado (70' Danilo), Nicolo Fagioli (86' Miretti), Manuel Locatelli (63' Paredes), Adrien Rabiot, Filip Kostic (63' Chiesa); Angel Di Maria; Dusan Vlahovic (63' Milik).
Pelatih: Massimiliano Allegri.
Klasemen Serie A 2022/2023
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 8 April 2023 16:28
-
Liga Italia 8 April 2023 09:42
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 15:15
-
Otomotif 21 Maret 2025 14:53
-
Liga Eropa Lain 21 Maret 2025 14:45
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 14:15
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 14:15
-
Liga Italia 21 Maret 2025 14:13
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...