
Bola.net - Cristiano Ronaldo kembali dari cedera dan bermain gemilang ketika Juventus melawan SPAL. Bintang Portugal itu menyumbang satu gol untuk membantu Juventus mengamankan tiga angka.
Juventus menjamu SPAL di Allianz Stadium pada pekan ke-6 Serie A 2019/20, Sabtu (28/9/2019). Juventus menang 2-0 lewat gol-gol Miralem Pjanic menit 45 dan Cristiano Ronaldo menit 78.
Ronaldo mencetak gol kedua Juventus di laga ini.
Advertisement
Gol itu berawal dari sebuah serangan yang dibangun apik di sektor kiri. Berkat crossing manis Paulo Dybala, Ronaldo menjebol gawang SPAL dengan tandukan tajam ke tiang dekat.
Rating 9
Ronaldo mendapatkan rating tertinggi dari WhoScored di laga ini, yakni 9,06. Simak statistik detailnya di bawah ini.
Cristiano Ronaldo (Juventus) vs SPAL
- Operan: 43
- Akurasi operan: 74,4%
- Operan silang: 1
- Operan silang akurat: 0
- Operan terobosan: 1
- Operan terobosan akurat: 0
- Operan berpeluang gol: 3
- Assist: 0
- Dribel sukses: 3
- Dilanggar lawan: 1
- Offside: 3
- Tembakan: 6
- Tembakan tepat sasaran: 5
- Gol: 1.
Musim ini, Ronaldo sudah mencetak tiga gol dalam lima penampilan untuk Juventus di Serie A. Tiga gol itu semuanya adalah gol-gol kandang.
Sebelumnya, Ronaldo menyumbang masing-masing satu gol ketika Juventus menekuk Napoli 4-3 pada pekan ke-2 dan Hellas Verona 2-1 pada pekan ke-4.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 27 September 2019 22:30
-
Liga Italia 27 September 2019 16:17
-
Liga Italia 27 September 2019 16:16
-
Liga Inggris 27 September 2019 10:56
Manchester United dan PSG Bersaing Jadi Klub Terakhir Cristiano Ronaldo
-
Liga Italia 27 September 2019 09:20
Cristiano Ronaldo Dahulu dan Sekarang di Mata Gonzalo Higuain
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 15:46
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 15:45
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 15:30
-
Otomotif 21 Maret 2025 15:27
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 15:20
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 15:15
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...