
Bola.net - Redaksi Bola.net memilih Antonio Candreva menjadi pemain terbaik di pertandingan Inter Milan vs Parma pada giornata kesembilan Serie A, Sabtu (26/10) malam tadi.
Pada pertandingan tersebut, Inter Milan berhasil membuka keunggulan terlebih dahulu melalui Antonio Candreva. Eks pemain Lazio itu melepaskan tembakan yang sempat membentur kaki pemain bertahan Parma sebelu mmasuk ke gawang tim tamu.
Namun setelah gol itu Inter Milan berada dalam posisi terpojok. Tim tamu berhasil membalikkan keadaan menjadi 2-1 berkat gol Yann Karamoh dan Gervinho, dan hingga akhir babak pertama, mereka gagal mengejar ketertinggalan tersebut.
Advertisement
Namun di awal babak kedua, Candreva berhasil memberikan umpan kepada Romelu Lukaku yang dikonversi striker asal Belgia itu menjadi gol untuk Inter Milan.
Dengan satu gol dan satu assist, redaksi Bola.net mendaulat Candreva menjadi man of the match pada laga ini.
Simak statistik menarik Candreva di pertandingan tersebut di bawah ini.
Statistik Istimewa
Tidak hanya membuat gol dan assist, Candreva kami pilih sebagai man of the match karena performanya yang apik sepanjang pertandingan.
Menempati posisi sayap, Candreva memiliki akurasi umpan yang sangat baik. 89% umpan yang ia lepaskan tepat menemui sasaran yang ia inginkan.
Tidak hanya itu, Candreva juga berkontribusi dalam bertahan, di mana ia melepaskan dua tekel di pertandingan ini. Dengan performa yang komplet ini, Candreva memang layak menjadi sosok man of the match.
Laga Berikutnya
Inter Milan setelah ini akan kembali bermain di ajang Serie A pada tengah pekan nanti.
Mereka akan melakoni Giornata ke 10, di mana mereka akan bertandang ke markas Brescia pada hari Rabu (30/10) dini hari nanti.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 26 Oktober 2019 22:33
-
Liga Italia 26 Oktober 2019 22:08
-
Liga Italia 26 Oktober 2019 19:23
Chris Smalling Tinggalkan Manchester United Secara Permanen?
-
Liga Italia 26 Oktober 2019 17:13
Proyek 'Los Galacticos' Juventus Bersama Kylian Mbappe dan Erling Haaland
-
Liga Italia 26 Oktober 2019 16:47
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 22:55
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 22:01
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 21:52
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 21:44
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 20:57
-
Otomotif 21 Maret 2025 17:32
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...