Man of the Match Inter Milan vs Cagliari: Radja Nainggolan

Man of the Match Inter Milan vs Cagliari: Radja Nainggolan
Skuad Cagliari merayakan gol Radja Nainggolan ke gawang Inter Milan (c) AP Photo

Bola.net - Radja Nainggolan layak dinobatkan sebagai pemain terbaik alias man of the match dalam laga Serie A 2019-20 giornata ke-21 antara Inter Milan versus Cagliari, Minggu (26/1/2020).

Laga ini berakhir imbang dengan skor 1-1. Lautaro Martinez sempat membawa Inter unggul lebih dulu. Namun, Nainggolan mencetak gol untuk memaksakan hasil seri.

Berkat hasil ini, Inter masih tertahan di peringkat dua klasemen dengan poin 48. Sementara itu, Cagliari kini tetap menduduki posisi ketujuh dengan poin 31.

1 dari 1 halaman

Aksi Impresif Radja Nainggolan

Nainggolan tampil impresif hampir sepanjang ia berada di atas lapangan. Gelandang keturunan Batak itu total melepas empat tembakan, terbanyak di antara rekan setimnya.

Inter kini bisa jadi menyesali keputusan mereka untuk membiarkan Nainggolan pergi ke Cagliari dengan status pinjaman pada musim panas lalu.

Bagi Inter sendiri, hasil ini membuat mereka gagal meraih penuh dalam tiga laga terakhir di Serie A, sekaligus membuat Nerazzurri tertinggal cukup jauh dari sang rival di klasemen, Juventus.