Man of the Match Cagliari vs AC Milan: Ismael Bennacer

Man of the Match Cagliari vs AC Milan: Ismael Bennacer
Pemain AC Milan, Fikayo Tomori, Ismael Bennacer, dan Pierre Kalulu (c) AP Photo

Bola.net - AC Milan menang tipis 1-0 saat menghadapi tuan rumah Cagliari pada pekan ke-30 Serie A 2021/22, Minggu 19 Maret 2022. Gol tunggal Rossoneri dicetak oleh Ismael Bennacer.

Gol penentu kemenangan Milan itu diciptakan Ismael Bennacer dengan sebuah tendangan voli kaki kiri keras dari luar kotak penalti pada menit 59. Gol itu lahir dari assist Olivier Giroud.

Gol indah itu krusial buat Milan. Gol itu memberi Milan kemenangan yang dibutuhkan untuk semakin mengukuhkan posisi mereka di puncak klasemen sementara.

1 dari 2 halaman

Ismael Bennacer vs Cagliari

Di laga kontra Cagliari ini, pemain 24 tahun Aljazair itu menjalankan tugasnya dengan baik sebagai gelandang bertahan.

Di segi defensif, Bennacer mencatatkan 3 tekel, 2 intersep, 1 sapuan, dan 2 blok. Untuk urusan passing, Bennacer membukukan 61 operan dengan akurasi 82%. Operan-operan panjangnya juga tergolong akurat.

Di segi ofensif, Bennacer mencatatkan 3 dribel sukses, 2 operan kunci, 3 tembakan, 1 tembakan tepat sasaran, dan 1 gol. Ketika lini serang mengalami kebuntuan, dia muncul sebagai pahlawan dengan gol indahnya untuk menentukan kemenangan Milan.