M'Baye Niang Tak Menyesal Tolak Everton Demi Milan

M'Baye Niang Tak Menyesal Tolak Everton Demi Milan
M'Baye Niang gembira memilih Milan daripada Everton. (c) ACMilan
Bola.net - Pemain anyar AC Milan, M’Baye Niang mengaku membuat keputusan yang benar kala menolak Everton dan menerima pinangan Rossoneri.

Penyerang muda Prancis itu diboyong dari Caen musim panas ini dan sudah melakukan debutnya di Serie A sebagai pemain pengganti lawan Bologna. Namun ia dikirim bermain bersama tim Primavera demi memperbaiki level kebugarannya.

Meski demikian, M'Baye Niang tak merasa menyesal dengan mengatakan, "Saya masih harus bekerja keras demi meyakinkan pelatih Massimiliano Allegri untuk fokus pada saya dan memberikan dampak saya pada sepak bola Italia."

"Saya jelas membuat keputusan yang benar memilih Milan dan menolak opsi Everton. Saya disambut dengan hangat serta respek oleh seluruh penghuni ruang ganti. Saya yang paling muda di sini, jadi saya harus menunjukkan respek besar pada Rossoneri," imbuhnya. (foti/row)