Lukaku Semakin Sulit, Inter Milan Beralih ke Edin Dzeko

Lukaku Semakin Sulit, Inter Milan Beralih ke Edin Dzeko
Edin Dzeko. (c) ASR

Bola.net - Klub Serie A, Inter Milan diberitakan mulai menyerah untuk mendatangkan Romelu Lukaku dari Manchester United. Sebagai gantinya, mereka berencana untuk menuntaskan transfer Edin Dzeko dari AS Roma.

Sejak datang ke Inter Milan, Antonio Conte sudah mengutarakan keinginannya untuk membeli striker baru. Ia merasa striker yang dimiliki Inter tidak cocok dengan skema permainannya sehingga ia memilih untuk mendatangkan penyerang baru.

Nama Lukaku menjadi salah satu buruan utama Conte. Sang pelatih beberapa kali mengutarakan bahwa ia sangat menyukai gaya bermain sang striker semenjak ia masih melatih Chelsea.

Namun dilansir Sky Italia, Inter mulai frustrasi untuk mendatangkan Lukaku. Untuk itu mereka mulai mencoba untuk membidik alternatif lain, yaitu Edin Dzeko.

Mengapa Inter beralih ke Dzeko? Simak informasinya di bawah ini.

1 dari 3 halaman

Lukaku Kian Tidak Realistis

Menurut laporan tersebut Inter Milan menilai bahwa transfer Lukaku sudah tidak realistis untuk terealisasi di musim panas ini.

Manchester United mematok harga sebesar 80 juta pounds untuk sang striker. Mereka tidak mau menurunkan harga itu dan juga tidak menerima cicilan untuk sang pemain.

Inter yang kondisi keuangannya tidak begitu bagus tidak mampu memenuhi tuntutan United. Untuk itu mereka mulai mencari alternatif lain di musim panas ini.

2 dari 3 halaman

Tawar Dzeko

Laporan tersebut juga membeberkan bahwa Dzeko merupakan prioritas kedua Antonio Conte di musim panas ini.

Striker Timnas Serbia itu bahkan sempat ditawar oleh manajemen Inter di awal musim kemarin. Mereka mengajukan tawaran sebesar 12 juta Euro untuk sang pemain namun ditolak oleh Roma.

Untuk itu Inter akan mengajukan tawaran terbaru untuk sang pemain di mana kali ini mereka menawar sebesar 20 juta Euro untuk mantan pemain Manchester City tersebut.

3 dari 3 halaman

Tukar Tambah

Sementara Lukaku sendiri diyakini bakal bergabung dengan rival Inter Milan, Juventus dalam waktu dekat ini.

Sang striker kabarnya akan ditukar tambah dengan penyerang Juventus, Paulo Dybala di musim panas ini.