Lukaku Catatkan 20 Gol Bagi Inter Lebih Cepat Ketimbang Ronaldo

Lukaku Catatkan 20 Gol Bagi Inter Lebih Cepat Ketimbang Ronaldo
Striker Inter Milan, Romelu Lukaku, melakukan selebrasi usai membobol gawang AC Milan pada laga Serie A di Stadion San Siro, Minggu (9/2/2020). (c) AP Photo

Bola.net - Romelu Lukaku membutuhkan lebih sedikit pertandingan ketimbang Ronaldo untuk mencetak 20 gol bagi Inter Milan.

Siapa yang tak kenal sosok Ronaldo? Ia adalah legenda sepak bola dunia asal Brasil yang sangat hebat.

Ronaldo adalah penyerang yang komplit. Ia punya dribel yang luar biasa, kecepatan lari yang bagus dan tentunya insting gol di atas rata-rata.

Ronaldo penyerang yang fenomenal yang telah mencetak ratusan gol baik di level klub maupun bagi Timnas Brasil. Sayangnya di sana ia tak bisa tampil maksimal karena didera cedera.

1 dari 2 halaman

Lukaku Lebih Baik dari Ronaldo

Lukaku Lebih Baik dari Ronaldo

Ronaldo (c) Bola.net

Ronaldo direkrut oleh Inter Milan dari Barcelona pada tahun 1997 silam. Ia langsung bisa mencetak 20 gol dari 31 laga perdananya bagi Nerrazurri.

Sementara itu Romelu Lukaku direkrut oleh Inter Milan pada musim panas 2019 kemarin. Ia diboyong dengan mahal dari Inter Milan.

Lukaku tak butuh waktu lama untuk beradaptasi di Italia. Ia langsung bisa mencetak gol demi gol bagi tim asuhan Antonio Conte tersebut.

Ia mencetak satu gol saat Inter Milan bermain melawan AC Milan di derby Della Madonnina. Tambahan satu gol tersebut membuatnya kini mengemas 20 gol.

Akan tetapi, Lukaku bisa meraih jumlah tersebut dengan pertandingan yang lebih sedikit dari Ronaldo. Ia hanya butuh 29 pertandingan saja.

2 dari 2 halaman

Daftar Pencetak Gol Inter Milan

Berikut daftar delapan pemain yang mencetak 20 gol tercepat bagi Inter Milan:

1. Romelu Lukaku - 29 laga

2. Ronaldo - 31 laga

= Ruben Sosa - 31 laga

4. Adriano - 37 laga

= Diego Milito - 37 laga

= Rodrigo Palacio - 37 laga

7. Christian Vieri - 38 laga

8. Mauro Icardi - 39 laga

(sportbible)