Lucio: Materazzi Tertekan Dan Jahat

Lucio: Materazzi Tertekan Dan Jahat
Lucio saat masih bersama Inter (c) AFP
Bola.net - Mantan Pemain Internazionale dan Juventus Lucio kali ini berkomentar perihal bekas rekan setimnya Marco Materazzi. Lucio kali ini berkomentar bahwa Materazzi merupakan seseorang yang tertekan dan jahat.

"Sulit untuk berbicara tentang Materazzi, karena saya datang ke Italia pada tahun 2009 dan terakhir kali ia bermain baik pada tahun 2006. Mungkin ia sakit hati krena sebelum saya tiba di Inter, ia tidak pernah lolos ke babak 16 besar Liga Champions," ujar Lucio.

"Materazzi sedikit tertekan, tetapi di atas lapangan ia adalah pemain yang sangat jahat ketika ia harus menyakiti lawannya. Saya sempat bermain bersamanya dan mendengar bahwa ia ingin menyakiti lawan-lawannya. Saat ini perlakuannya sama saja sebagai orang yang jahat," tutup pemain Palmeiras ini.

Lucio juga berkomentar perihal Materazzi yang sempat mengoceh perihal tindakan Lucio saat bermain di bawah arahan Jose Mourinho.

"Saya selalu mempunyai rapor yang bagus dengan Mourinho. Faktanya, ia pernah mengatakan kepada saya bahwa jika ia berperang maka saya adalah orang pertama yang ia bawa," tutup Lucio. [initial]


 (foti/han)