Lucescu: Dengan Pirlo, Inter Milan Bisa Scudetto

Lucescu: Dengan Pirlo, Inter Milan Bisa Scudetto
Andrea Pirlo (c) GC Images
- Mantan pelatih Inter Milan, Mircea Lucescu mengklaim bahwa Nerazzurri akan meraih scudetto andai mereka mampu mendatangkan Andrea Pirlo.


Nama Pirlo memang santer dikaitkan dengan kembali ke Italia setelah kompetisi MLS berakhir dan memasuki masa libur. Salah satu tim yang santer disebut tertarik adalah Inter Milan.


Dan dikatakan Lucescu, yang kini melatih Shakhtar Donetsk, kedatangan Pirlo akan memperkuat lini tengah dan juga menambah pengalaman di skuat tim asuhan Roberto Mancini itu.


"Pirlo dan Mancini akan menentukan. Tapi saya pikir bahwa Inter membutuhkan pemain seperti Pirlo, dengan banyak pengalaman dan pemahaman taktik," ujarnya.


"Inter harus mendatangkan Pirlo, dengannya lini tengah akan berubah seperti yang terjadi di Juventus. Saya yakin bahwa Inter akan lebih kuat dengan Pirlo. Dengannya, Inter bisa juara, karena memiliki pemain seperti Pirlo adalah idaman semua pelatih," tandasnya.[initial]


 (int/dzi)