Llorente Ingin Bantu Spanyol Hadapi Italia

Llorente Ingin Bantu Spanyol Hadapi Italia
Fernando Llorente ingin melawan Italia (c) AFP
Bola.net - Striker Juventus Fernando Llorente (29) berharap dipanggil tim nasional Spanyol untuk laga uji coba melawan Italia pekan depan.

"Saya akan sangat bersemangat menghadapi Italia karena setengah dari tim saya (Juventus) bermain untuk Italia," kata Llorente pada Radio Marca.

Llorente yang telah mencetak 10 gol di Serie A di musim perdananya ini juga ungkapkan keyakinannya bisa membantu Spanyol di Piala Dunia 2014 mendatang.

"Spanyol punya banyak striker tapi Piala Dunia adalah turnamen yang panjang. Keputusan akhir ada pada Del Bosque." kata striker jebolan Athletic Bilbao ini. (foes/dct)