Ljajic Awalnya Ragu Roma Bisa Tampil Bagus

Ljajic Awalnya Ragu Roma Bisa Tampil Bagus
Ljajic mengaku ia terkejut dengan start yang ditunjukkan oleh AS Roma. (c) AFP
Bola.net - Adem Ljajic mengaku dirinya terkejut melihat start Roma yang begitu bagus di Serie A musim ini.

Anak asuhan Rudi Garcia memang saat ini bisa duduk di puncak klasemen dengan rekor 100% kemenangan setelah tujuh laga dan hanya keb0bolan satu gol.

"Saya adalah orang yang cukup optimis, namun saya harus akui saya tidak menyangka kami akan bermain sebaik ini," ujarnya pada Il Tempo.

"Sejauh ini Roma tampil fantastis, namun kami harus tetap tenang. Hadapi tiap pertandingan satu persatu. Seperti yang Rudi Garcia minta. Itu adalah satu-satunya cara kami bisa memenangkan sesuatu," pungkasnya.

Roma memperkokoh posisi mereka di puncak klasemen setelah pekan lalu mampu menjungkalkan Inter dengan skor 3-0. Kini mereka menjadi tim yang diunggulkan untuk meraih gelar juara Scudetto. [initial]

 (soc/rer)