Liverpool Relakan Borini ke Lazio?

Liverpool Relakan Borini ke Lazio?
Fabio Borini (c) AFP
Bola.net - Liverpool dikabarkan sudah siap melepas salah satu penyerang mereka. Bukan Mario Balotelli, tapi penyerang yang akan dilego adalah Fabio Borini.

Liverpool memang sudah mendapatkan pemain yang diharapkan meningkatkan ketajaman lini depan mereka; Roberto Firmino. Liverpool juga tak bakal menghalangi kepergian Borini karena jasanya juga jarang dipakai musim lalu.

Borini memang sudah lama ingin meninggalkan Liverpool. Minimnya kesempatan bermain membuat Borini mantap untuk pergi. Kebetulan, tim yang paling berminat mendapatkan jasanya adalah Lazio.

Menurut La Gazzetta dello Sport, Liverpool cukup puas dengan tawaran peminjaman yang disodorkan Lazio untuk Borini. Lazio menawarkan satu juta euro untuk meminjam Borini dengan opsi pembelian permanen seharga tujuh juta euro.

Namun Lazio juga memiliki saingan. West Ham dikabarkan juga menginginkan Borini. Namun Direktur Lazio Igli Tare dikabarkan sudah mendekati Liverpool. [initial]

 (foti/hsw)