Lippi Dukung Anelka ke Juventus

Lippi Dukung Anelka ke Juventus
Anelka segera gabung Juve. (c) AFP
Bola.net - Marcello Lippi tak mau mengkritik langkah Juve yang mendatangkan Nicolas Anelka pada bursa transfer kali ini. Sebelumnya banyak yang mengatakan bahwa kedatangan Anelka merupakan sebuah langkah panik yang diambil Juve.

Anelka tinggal selangkah lagi untuk berbaju Juve. Ia didatangkan dari klub China Shanghai Shenhua yang mengalami krisis komersial. Kehadiran Anelka diharapkan akan mampu mempertajam lini depan Juve yang tak tampil maksimal.

Lippi juga memahami tanggapan dari fans Juve yang tak terlalu yakin dengan kemampuan Anelka saat ini. Namun ia yakin Anelka akan mampu menunjukkan kelasnya selama setengah musim berbaju Juve.

"Juventus tahu benar apa yang mereka butuhkan. Saya tahu ada fans yang sedikit tak yakin dengan kemampuan Anelka, tapi dia punya kelas dan mungkin sedang butuh tantangan baru," ujar Lippi kepada La Gazzetta dello Sport.

Lippi memberikan analisis mengapa para penyerang Juve tak ada yang terlalu bersinar musim ini. Menurutnya, Juve memainkan gaya total football yang mewajibkan para penyerang untuk bergerak mencari bola. Imbasnya, kelelahan dalam skuad Juve dibagi rata oleh semua pemain di lapangan. (foti/hsw)