Link Live Streaming AC Milan vs Fiorentina di Vidio

Link Live Streaming AC Milan vs Fiorentina di Vidio
Serie A, AC Milan vs Fiorentina (c) Bola.net

Bola.net - Sebagai pemuncak klasemen sementara, AC Milan bakal menjamu Fiorentina dalam duel pekan ke-9 Serie A (2020/21). Kemenangan akan mempertahankan laju tak terkalahkan Rossoneri.

Milan belum tersentuh kekalahan di liga tertinggi Italia musim ini. Pekan lalu, Milan Milan mengalahkan tuan rumah Napoli 3-1 lewat dua gol Zlatan Ibrahimovic dan satu gol Jens Petter Hauge.

Sementara itu, Fiorentina kalah 0-1 menjamu Benevento. Padahal, itu adalah laga pertama Fiorentina bersama Cesare Prandelli, mantan pelatih mereka periode 2005-2010, yang kembali diangkat menyusul dipecatnya Giuseppe Iachini.

1 dari 2 halaman

Jadwal dan Live Streaming

  • Pertandingan: AC Milan vs Fiorentina
  • Stadion: San Siro
  • Hari: Minggu, 29 November 2020
  • Kick-off: 21.00 WIB
  • Live: beIN Sports 2
  • Live streaming: Vidio, klik tautan ini

2 dari 2 halaman

Perkiraan Susunan Pemain

Milan (4-2-3-1): Donnarumma; Calabria, Kjaer, Romagnoli, Hernandez; Kessie, Bennacer; Castillejo, Calhanoglu, Hauge; Rebic.

Pelatih: Stefano Pioli.

Fiorentina (4-3-3): Dragowski; Caceres, Milenkovic, Pezzella, Biraghi; Amrabat, Pulgar, Castrovilli; Callejon, Cutrone, Ribery.

Pelatih: Cesare Prandelli.