Lichtsteiner: Scudetto Hanya Untuk Juventus dan Napoli?

Lichtsteiner: Scudetto Hanya Untuk Juventus dan Napoli?
Stephan Lichtsteiner (c) Juventus FC

Bola.net - - Pemain bertahan Juventus, Stephan Lichtsteiner tak mau secara tegas mengungkapkan bahwa persaingan Scudetto musim ini hanya milik mereka dengan Napoli.

Napoli dan Juventus musim ini memang bersaing ketat di klasemen sementara Serie A. Dari 22 pertandingan sejauh ini, Partenopei ada di puncak klasemen dengan raihan 57 poin, sedangkan Bianconeri di posisi kedua dengan satu poin terpisahkan.

Jarak Juventus dengan tim peringkat ketiga sendiri cukup jauh. Ada jarak 10 poin antara tim asuhan Massimiliano Allegri dengan tim peringkat ketiga, Lazio. Karena itu banyak yang yakin bahwa musim ini hanya akan ada persaingan Juventus dengan Napoli.

"Juve-Napoli? Saya tidak tahu apakah itu akan menentukan Scudetto. Tapi itu terjadi hanya jika kedua tim terus memenangkan pertandingan mereka," terangnya.

Beberapa waktu lalu Presiden Napoli, Aurelio De Laurentiis mengungkapkan bahwa setelah pekan lalu Juventus memiliki keuntungan karena bermain lebih dulu dibandingkan Napoli.

"Kontroversi tentang jadwal? Saya tidak berpikir bermain sebelum atau sesudah membuat perbedaan. Ini bisa menjadi keuntungan atau kerugian, tapi yang terpenting adalah apa yang terjadi di lapangan," tambahnya.

"Kami harus terus menekan rival kami," tutupnya.

Juventus sendiri akan menghadapi Sassuolo di Allianz Stadium pada Minggu (4/2) malam besok. Sementara Napoli baru akan bermain beberapa jam setelah itu melawan Benevento.