Lichtsteiner Akui Paham Kemarahan Suporter Lazio

Lichtsteiner Akui Paham Kemarahan Suporter Lazio
Stephan Lichtsteiner (c) Juventus.com
Bola.net - Pemain bertahan Juventus, Stephan Lichtsteiner mengatakan bahwa dirinya memahami kemarahan suporter Lazio jelang pertemuan di Supercoppa Italia akhir pekan ini.

Pemain 31 tahun tersebut merupakan mantan pujaan suporter Biancocelesti. Sebelum bergabung dengan Juventus pada 2011, pemain Swiss ini menghabiskan masa tiga tahun bersama klub asal ibukota itu.

Dan jelang pertemuan melawan mantan klubnya tersebut, Stephan Lichtsteiner mengaku paham kemarahan suporter Lazio kepadanya.

"Satu hari suporter akan mencintai anda, dan kemudian anda pindah tim dan mereka membenci anda," ujarnya.

"Saya mengerti kemarahan mereka, tapi juga suporter harus menghormati kami para pemain," tandasnya.[initial]

 (foti/dzi)